Struggle For The Teacher Fredom

PNS NAIK HONORER GIGIT JARI

23/06/2009 12:08

 


Oleh: Asmarahadi

Guru-guru PNS sedang bersorak gembira karena gajinya naik 15 persen (2 - 4 juta) mereka seperti menerima berkah yang jatuh dari langit tapi merka juga lupa kawan-kawan mereka yang honorer masih hidup dibawah garis kemiskinan. seorang guru pns sanggup membeli sepeda motor atau mobil keluaran terbaru,ketika wakti libur menjelang mereka pun asyik dengan program buang-buang rupiah sedangkan yang honorer harus bersusah payah bagaimana besok mereka makan.Tidak salah jika ada ungkapan pagi menjadi guru sore ngojek malam menjadi parkiran tidak peduli recefan yang diterima atau terlihat oleh murid-muridnya.
guru honorer tidak saja menghadapi disparitas gaji sangat besar dengan pns tapi mereka juga harus siap-siap kalau suatu saat mereka digusur dan digantikan oleh guru pns. Tahun ini pemerintah berencana menggangkat ribuan guru honorer tapi sayangnya mekanisme penggangkatan masih sama seperti yang dulu. guru honorer harus bersaing secara ketat dengan masyarakat umum yang mempunyai keinginan yang sama. bagaimana dengan nasib guru honorer yang usianya sudah lewat dari ambang batas ketentuan CPNS???
Program sertifikasi
program ini awalnya diadakan pemerintah dengan menggangkat derajat guru sebagai profesi yang profesional tapi malang program ini justru banyak diambil oleh guru-guru pns yang sudah berkebihan uang, ditambah guru-guru melupakan tugas wajibnya. mereka berjamaah mengejar berbagai macam sertifikat (tidak peduli asli atau aspal) akibatnya adalah guru menjadi lebih tidak berkualitas dan profesional yang hanya menghabiskan anggaran negara. secara ideal program ini lebih baik diubah dalam sistem kompetensi karena dengan sistem ini guru-guru honorer yang tidak kalah kualitas dan profesionalnya mampu bersaing dengan guru-guru pns. bukanlah hal yang tidak mungkin kualitas guru honorer lebih unggul dari pada guru pns.
Pemilu legislatif sudah usai hanya beberapa bulan lagi pemilihan presiden tapi apakah nasib guru honorer akan ikut berubah juga??? semoga pemerintah yang akan datang bisa membuka matanya dengan menganggkat hidup guru dari garis kemiskinan yang tanpa ada diskriminasi antara guru honorer, pns atau swasta sekalipun.

Back

Search site

© 2009 All rights reserved.