Struggle For The Teacher Fredom

News

Bagian 5

21/05/2010 10:53
Jaminan kesehatan 129. (1)   Jaminan karena sakit hendaklah diberikan sepanjang setiap masa ketakmampuan bekerja yang dapat menyebabkan berkurangnya pendapatan. (2)   Hendaklah jaminan kesehatan dibayar sejak hari pertama dalam setiap kasus dimana terjadi penangguhan pendapatan. (3)     Jika waktu untuk jaminan kesehatan terbatas pada masa tertentu, maka syarat-syarat hendaklah dibuat untuk memperpanjangnya dalam hal-hal dimana masih diperlukan untuk memisahkan para guru dari murid-muridnya. Pada prinsipnya mengenai hal ini rekomendasi lebih ketat daripada Konvensi ILO yang relevan (No.: 130) yang menyatakan bahwa pemberian jaminan karena sakit mungkin dibatasi sampai 52 minggu dalam hal ketakmampuan dan bahwa mungkin ada suatu masa penundaan pembayaran yang tidak melampaui tiga hari...
>>

Bagian 4

21/05/2010 10:46
 Izin belajar 95.    (1)    Guru-guru sewaktu-waktu hendaklah diberi izin belajar dengan bayaran penuh atau sebagian. ( 2)    Masa izin belajar hendaklah diperhitungkan untuk maksud senioritas dan pensiun. (3)   Guru-guru di daerah-daerah terpencil dan diakui oleh pihak yang berwenang hendaklah diberikan izin belajar yang lebih sering. Rekomendasi lebih maju dari ILO yang mengakui pentingnya izin jenis ini yang disetujui pada tahun 1974 sebagai Konvensi Izin Pendidikan dengan Bayaran (No.: 140) dan Rekomendasi (No.:148). Di sejumlah amat besar negara, guru-guru berhak untuk izin belajar sewaktu-waktu dengan bayaran penuh atau sebagian, tergantung pada hakikat dan maksud izin itu. Namun demikian, di beberapa negara izin belajar -- atau izin belajar jenis tertentu ...
>>

Bagian 3

21/05/2010 10:39
VIII. HAK-HAK DAN TANGGUNG JAWAB GURU           Kebebasan profesional 61.       Profesi pengajaran hendaklah menikmati kebebasan akademik dalam melaksanakan tugas-tugas profesionalnya. Berhubung para gurulah yang secara khusus memenuhi syarat untuk menilai alat-alat bantu dan metode-metode pengajaran yang paling sesuai bagi murid-muridnya, maka kepada mereka hendaklah diberikan peranan utama dalam memilih dan menyesuaikan bahan pengajaran, pemilihan buku-buku pelajaran dan penerapan metode-metode pengajaran dalam kerangka program-program yang sudah disetujui, dan dengan bantuan pihak yang berwenang di bidang pendidikan. 62.       Para guru dan organisasi-organisasi mereka hendaklah berperan serta dalam pengembangan...
>>

Bagian 2

27/04/2010 22:27
Lembaga-lembaga persiapan guru 25.   Anggota staf lembaga-lembaga persiapan guru hendaklah memenuhi syarat untuk mengajar dalam bidang keahliannya pada tingkat setara dengan pendidikan tinggi. Anggota staf yang mengajar mata pelajaran pedagogik hendaklah mempunyai pengalaman mengajar di sekolah-sekolah dan sebisa mungkin hendaklah pengalaman ini secara berkala disegarkan dengan memperbantukan mereka pada tugas pengajaran di sekolah. Ayat ini memunculkan masalah bagi pelatihan tenaga kependidikan, pelatihan di semua jenjang, termasuk pada jenjang pendidikan tinggi. Laporan-laporan panitia menunjukkan bahwa tenaga pengajar universitas yang bertanggung jawab untuk pelatihan guru-guru tidak selalu mempunyai pengalaman mengajar di sekolah-sekolah dan bahwa sama dengan itu, tenaga kependidikan pelatihan yang mempunyai pengalaman ini...
>>

Bagian 1

27/04/2010 22:24
MUKADIMAH REKOMENDASI UNESCO/ILO TENTANG STATUS GURU   Bangsa Indonesia adalah salah satu bangsa di antara banyak bangsa di muka bumi ini yang tidak dapat mengisolasi diri dari pergaulan masyarakat internasional atau masyarakat global. Dalam pergaulan masyarakat internasional itu pemerintah telah menjalin hubungan bilateral dengan berbagai negara dan banyak organisasi. Terbukti, Indonesia telah tercatat dalam keanggotaan banyak organisasi dan/atau badan internasional. Atas dasar komitmen-komitmen yang disepakati dalam hubungan dan pergaulan dengan dunia internasional itu, seharusnya dapat dipetik aneka pengalaman yang bermanfaat dalam menyelenggarakan kehidupan bermasyarakat, berorganisasi, berbangsa dan bernegara, agar perwujudan setiap kesepakatan berlangsung sesuai dengan kondisi pandangan hidup dan kebudayaan bangsa Indonesia....
>>
1 | 2 >>

Search site

© 2009 All rights reserved.